Berita Hukum, Politik, dan Pemerintahan Sosial dan Kesra

Wali Kota Sutiaji Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Jannah 99

Kedungkandang, (malangkota.go.id) – Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Jannah 99 di Perumahan Bulan Terang Utama, Kota Malang, Jumat (24/6/2022).

Wali Kota Malang Sutiaji meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Jannah 99

Wali Kota Sutiaji sangat menyambut baik berdirinya Masjid Jannah 99 yang ada di kawasan timur Kota Malang. Melalui masjid ini nantinya bisa semakin memacu perkembangan di kawasan Malang timur.

“Bukan hanya masjid yang berdiri di kawasan Malang timur. Tetapi ada juga kampus Unisma, rumah sakit, dan alun-alun. Hal ini semakin melengkapi pembangunan di Malang timur yang juga ada exit tol,” jelas Sutiaji.

Sebelum didirikan Masjid Jannah 99, Wali Kota Sutiaji bersama dengan Gilang Widya Pramana yang biasa disebut Juragan 99, dua tahun silam sudah menyurvei lokasi untuk pembangunan masjid. Dengan dibangun di Malang timur, diharapkan keberadaan masjid ini bisa semakin membawa manfaat.

“Pembangunan Masjid Jannah 99 di kawasan timur Kota Malang sangat sejalan dengan program pemerintah untuk terus memacu akselerasi pembangunan di Malang timur,” tegas Sutiaji.

Pembangunan Masjid Jannah 99 diharapkan bisa semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT, sekaligus membangun peradaban di Kota Malang. Keberadaan masjid akan menguatkan syiar Islam.

Sementara itu, Gilang Widya Permana mengatakan, inspirasi pembangunan Masjid Jannah 99 berawal dari mimpinya bersama istri untuk memiliki masjid yang besar, bagus, megah, dan bisa bermanfaat bagi banyak orang.

“Mimpi pembangunan masjid ini kita lakukan mulai hari ini dengan peletakan batu pertama. Masjid Jannah 99 juga merupakan andil dari mama saya,” kata Gilang.

Gilang menyebutkan sebenarnya sudah sejak lama mamanya meminta untuk membangun masjid. Namun sayang hingga mamanya meninggal keinginan itu belum terwujud. Baru saat ini, setelah melalui proses panjang usaha untuk pembangunan masjid bisa dilakukan.

“Untuk itu, pembangunan Masjid Jannah 99 khusus saya dedikasikan untuk almarhumah mama saya tercinta,” tegas Gilang.

Masjid Jannah 99 sudah direncanakan saat pandemi Covid-19, saat itu bersama Wali Kota Malang dan Kapolresta Malang Kota melakukan survei lokasi. Masjid Jannah 99 berada di Perumahan Bulan Terang Utama (BTU) dengan menempati luas lahan 5 hektar.

“Khusus untuk masjid kami rancang seluas 2 hektar. Diharapkan Masjid Jannah 99 selesai dalam jangka waktu dua tahun,” ujar Gilang. (cah/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content