Artikel

Yudi Suseno Resmi Jabat Kalapas Lowokwaru

Blimbing (malangkota.go.id) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Lowokwaru, Kota Malang menggelar acara pisah sambut kepala Lapas Kelas I Lowokwaru, Jumat (03/01/2018).

Serah terima jabatan Kepala Lapas Kelas I Lowokwaru

Sebelumnya, Kepala Lapas Kelas I Lowokwaru ini dipimpin oleh Farid Junaedi yang saat ini menduduki jabatan baru sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Jambi Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jambi. Jabatan Farid Junaedi digantikan oleh Yudi Suseno.

Sebelum pindah tugas ke Kota Malang, karir Yudi Suseno sebelumnya adalah Kepala Lapas Kelas IIA Salemba. Dengan kemampuan yang dimiliki Yudi Suseno,  Farid Junaedi yakin Yudi Suseno bisa memimpin Lapas Kelas I Lowokwaru, Kota Malang dengan baik.

“Saya serahterimakan jabatan saya ke senior saya Yudi Suseno. Saya bangga karena beliau luar biasa,” ujar Farid Junaedi saat serah terima jabatan di Aula Serbaguna Lapas setempat. “Ini menjadi penambah semangat saya untuk bisa bekerja dengan sebaik-baiknya di Jambi,” kata Farid Junaedi.

Senada dengan Farid, Yudi Suseno mengaku terhormat bisa mendapat kepercayaan bertugas memimpin Lapas Kelas I Lowokwaru. Meski baru pertama bertugas di Malang, pria yang sebelumnya bertugas di Salemba ini yakin ke depan bisa cepat beradaptasi di Kota Malang.

“Ayah saya dulu adalah seorang TNI AL dan bertugas di Malang. Karena itu saya senang saat ini bisa datang dan bertugas di Malang,” kenang Yudi.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji yang hadir pada saat itu mengungkapkan bahwa Lapas Kelas I Malang diharapkan bisa semakin meningkatkan kinerja serta pelayanan kepada warga binaan. Sutiaji mengaku bertanggungjawab untuk membantu mengubah pola pikir masyarakat luas agar mau menerima warga binaan.

“Kami berharap dengan pembinaan yang baik di Lapas, saat keluar nanti warga binaan Lapas bisa diterima masyarakat dengan baik,” kata Sutiaji.

Pada kesempatan ini, Sutiaji juga mengucapkan terima kasih kepada Farid Junaedi yang saat bertugas di Malang sangat membantu menjaga keamanan dan kenyamanan kota. Selain itu, Sutiaji juga berharap kepada Yudi Suseno yang memimpin Lapas Lowokwaru dapat berkoordinasi dan mendukung kegiatan Pemerintahan Kota Malang. (cah/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content