Berita Ekonomi Kreatif

Komunitas SKI Rambah Wirausaha, Kadiskopindag: Pasti Kami Dukung

Kedungkandang (malangkota.go.id) – Komunitas Senam Kebaya Indonesia (SKI) Kota Malang yang beranggotakan kaum hawa kini mulai merambah usaha bisnis. Menawarkan sejumlah produk, seperti aneka minuman dan makanan jajanan serba busana, komunitas ini bersatu padu untuk terus bergerak dalam pemberdayaan ekonomi.

Komunitas Senam Kebaya Indonesia (SKI) Kota Malang menawarkan sejumlah produk, seperti aneka minuman dan makanan jajanan serba busana

Berbagai produk tersebut berasal dari sejumlah anggota komunitas. Meski terbilang sebagai pendatang baru dalam dunia Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) khususnya di Kota Malang, komunitas ini mengaku siap meramaikan dan bersaing dengan pelaku UMKM lain.

Koodinator SKI Kota Malang, Siti Romlah mengungkapkan pihaknya akan terus mengajak kaum hawa agar mampu mempunyai usaha mandiri sehingga turut menguatkan ekonomi keluarga.

“Kami akan terus belajar dan menggali potensi para anggota agar ke depan apa yang mereka lakukan membuahkan hasil yang membanggakan. Di tahap awal ini, kami tidak terlalu fokus terhadap keuntungan maupun omset yang besar. Yang terpenting saat ini berbagai produk kami dikenal masyarakat,” jelas perempuan yang kerap disapa Rosa tersebut, Senin (12/6/2023).

Ditambahkan Rosa, jika produk-produk ini dikenal maka akan mampu bersaing di pasaran. Apabila itu terealisasi dengan baik, maka secara otomatis akan mendongkrak omset dan keuntungan. “Dengan semangat dan kebersamaan, kami optimis dapat meraih apa yang kami targetkan, yaitu pemberdayaan kaum hawa dalam menguatkan ekonomi keluarga maupun Kota Malang pada umumnya,” tegasnya.

Langkah ini pun diapresiasi Kepala Diskopindag Kota Malang, Eko Sri Yuliadi saat dihubungi via ponselnya. Disampaikan Eko, pihaknya akan mendukung apa yang dilakukan komunitas SKI ini karena hal tersebut langkah positif dan akan menambah khasanah pelaku UMKM di Kota Malang.

“Sebenarnya komunitas ini sudah cukup dikenal melalui aktivitas senam menggunakan kebaya yang diadakan secara rutin selama ini. Apabila komunitas ini merambah bidang lain, yaitu wirausaha, ya sangat baguslah. Jika nantinya memang membutuhkan bantuan atau pendampingan, kami siap,” pungkas Eko. (say/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content