Berita

Grand Syeikh Al-Azhar Mesir Terima Gelar Honoris Causa dari UIN Maliki

Lowokwaru, MC – Peran Grand Syekh Al-Azhar Mesir, Prof. Ahmad Muhammad Ahmad At-Thayyib, MA, Ph.D dalam menggelorakan semangat Islam yang rahmahatan lil ‘alamin mendapat apresiasi dari Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim (Maliki) Malang. Secara khusus ulama kharismatik asal Mesir itu akan mendapat penghargaan Doktor Honoris Causa (HC) dari UIN Maulana Malik Ibrahim, Rabu (24/2).

Pengamanan di UIN Maliki Malang jelang penganugerahan, Selasa (23/2)
Pengamanan di UIN Maliki Malang jelang penganugerahan, Selasa (23/2)

Prof. Ahmad Muhammad Ahmad At-Thayyib, MA, Ph.D yang merupakan satu dari 500 orang penting di dunia ini akan mendapatkan pengawalan khusus. Dimana pengawalan yang diberikan seperti pengawalan kepada Wakil Presiden Republik Indonesia saat datang ke Kota Malang.

Rektor UIN Maliki Malang Prof. Dr. H. Mudjia Rahardjo, M.Si membenarkan Prof. Ahmad Muhammad Ahmad At-Thayyib memiliki pengaruh besar di dunia. Di Mesir sendiri keberadaan Syeikh Ahmad setara dengan wakil perdana menteri.

“Syekh Ahmad datang ke Malang dengan pengawalan sekelas wakil presiden sebab ia adalah tamu negara,” jelas Mudjia, Selasa (23/2).

Mudjia menuturkan sangat bahagia sekali UIN Maulana Malik Ibrahim bisa menganugerahkan gelar Doktor HC kepada Syekh Ahmad. Pasalnya selama ini banyak kampus di Indonesia yang ingin memberikan gelar itu namun baru UIN yang diterima.

Pertimbangan diberikan gelar Doktor HC oleh UIN Maliki kepada Syekh Ahmad tidak terlepas dari peran ulama itu dalam menyebarkan Islam yang rahmatan lil ‘alamin.

Selain berjasa mengembangkan Islam yang rahmatan lil ‘alamin, kedatangan Syekh Ahmad ke UIN Maliki juga untuk semakin meningkatkan kerja sama kedua institusi. Pasalnya selain mengelola Universitas Al-Azar, Syekh Ahmad juga mengembangkan berbagai usaha yang luar biasa di Mesir.

“Dari kegiatan ini nantinya UIN Maliki juga ingin mengembangkan kegiatan yang lebih besar lagi dalam membangun kerjasama dengan Al-Azhar,” tegas Mudjia. (cah/yon)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content