Malang, (malangkota.go.id) – Dalam rangka verifikasi lapangan Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menerima kunjungan tim pembina dan tim verifikator dari Provinsi Jawa Timur di Ruang Rapat Mini Block Office, Balai Kota Malang, Kamis (15/8/2022).

Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, ST., MT saat menerima kunjungan tim pembina dan tim verifikator dari Provinsi Jawa Timur di Ruang Rapat Mini Block Office

Sekretaris Daerah Kota Malang, Erik Setyo Santoso, ST., MT menyampaikan bahwa Pemkot Malang berkomitmen dalam pemenuhan akses dan kualitas layanan dasar bagi seluruh masyarakat Kota Malang salah satunya di bidang kesehatan.

“Komitmen ini masuk dalam misi pertama RPJMD Kota Malang tahun 2018-2023 yakni menjamin akses dan kualitas pendidikan, kesehatan dan layanan dasar lainnya bagi semua warga. Di mana keberpihakan terhadap semua lapisan menjadi bagian tak terpisahkan dari pencapaian visi dan misi pembangunan,” papar Sekda Erik.

Penyelenggaraan kabupaten/kota sehat ini sebagai upaya untuk mewujudkan suatu wilayah yang bersih, nyaman, aman dan sehat dalam rangka mencapai kesejahteraan masyarakat. Lebih lanjut Sekda Erik menjelaskan, Pemkot Malang telah menetapkan beberapa arah kebijakan sebagai upaya untuk mewujudkan Malang Kota Sehat.

“Arah kebijakan Malang Kota Sehat yang pertama adalah menjamin akses kesehatan bagi seluruh masyarakat dalam upaya membangun masyarakat yang sehat dan mandiri. Kedua, mendorong sarana dan prasarana tatanan kota sehat,” jelasnya.

Kemudiaan yang ketiga meningkatkan pemberdayaan masyarakat sampai di tingkat kelurahan. Selain itu, Pemkot Malang juga menguatkan kolaborasi hexahelix dalam penyelenggaraan kota sehat.

Adapun tatanan kota sehat dalam penyelenggaraan kabupaten/kota sehat ini meliputi kehidupan masyarakat sehat mandiri, pemukiman, pasar rakyat, sekolah, rumah ibadah, pariwisata sehat, transportasi dan tertib lalu lintas jalan, perkantoran dan perindustrian, perlindungan sosial dan pencegahan dan penanggulangan bencana.

Dalam kegiatan verifikasi lapangan ini, tim pembina dan tim verifikator kabupaten/kota sehat dari Provinsi Jawa Timur meninjau tiga titik yang menjadi lokus, yaitu Pasar Kasin, SMP Negeri 3, dan Masjid Sabililah Kota Malang. (eka/ram)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

You may also like

Skip to content